PR-House
- Studio Yanno Suminar
- Apr 22, 2021
- 1 min read
Updated: Jun 1, 2021
Architect in Charge : Yanno Suminar
Firm : seys
Location : Tambun, Bekasi
Site Area : 410 sqm
Building Area : 202 sqm
Project Year : 2016
Status : Built
Photography : Andrian Ismail

A prospective house of small family based in Bekasi. Main concept of this house is interconnecting space between living room and inside courtyard, so we decided to maximize the outer space of available site. Concept of facade is combination of contemporary and local architecture in two stages, form transformation and applied material.



Konsep open space pada area exterior diaplikasikan guna membuat rumah terkesan ramah dan tidak galak, mengingat kondisi site yang melengkung. Area luar bangunan rencana nya dimanfaatkan sebagai taman yang berfungsi sebagai barier (pagar).
Design Transformation
“Bring Outside Scene to Inside”
Proses transformasi bentuk, berorientasi pada membuka ruang di area belakang sebagai backyard. Permainan pada gubahan massa lebih menekankan pada penempatan dan penekanan posisi entrance. Analisa site dilakukan melalui beberapa layer pertimbangan seperti arah edar matahari, tingkat kebisingan, potensi view, dan juga zona aktivitas. Dan kemudian dihasilkan zoning design yang mengakomodir keseluruhan analisa.

Pada eksterior, konsep kombinasi antara tema tradisional jawa diangkat berdasarkan refernsi dari owner serta modern kontemporer sebagai aksen yang lebih fresh. Kedua tema tersebut diaplikasikan pada bentuk entrance dan massa utama. Elemen tradisional yang coba diangkat adalah bentuk entrance dan massa utama yang seolah melambangkan joglo (bagian depan) dan juga material seperti kayu dan batu. Sementara tema modern kontemporer hadir dengan material roster juga fasad yang dibentuk minimalis dengan permainan warna serta material yang berulang.



Comments